Tahukah Anda?
Pencarian di blog ini menggunakan Mesin Pencari Buatan Indonesia!
Mari kita dukung!  Kunjungi dan gunakan Penjejak.com ! »

Jumat, 13 April 2012

Cara Membuat Favicon.ico dan Gambar Ikon dengan Imagicon

Anda tentu sering menemukan aneka gambar ikon, baik di desktop komputer maupun di tampilan halaman web. Gambar mungil ini juga lazim dipakai sebagai gambar logo website (file favicon.ico) yang selalu muncul di sudut kiri Address Bar. Ikon juga lazim dipakai sebagai tombol link menuju situs tertentu (misalnya ikon sharing ke layanan social bookmark).


Contoh Favicon di Website Detik
 Sayang sekali, software olah gambar standar (misalnya Adobe Photoshop) tidak menyediakan fitur penyimpanan output gambar dengan ekstensi .ico (format file standar untuk gambar ikon). Lantas, bagaimana cara membuatnya? Mudah saja, gunakan tool Imagicon : http://www.deviouscodeworks.co.uk/imagicon.html.
Melalui tool ini, secara cepat Anda dapat menyulap sebuah gambar menjadi file ikon dengan ukuran tertentu. Format file sumber yang didukung adalah BMP. JPG, atau PNG. Tool ini juga mampu mempertahankan warna transparan yang ada di gambar.
Tool Imagicon
  1. Instal lalu jalankan Start > All Programs > Imagicon > Imagicon. Jendela mungil tool Imagicon tampil di layar komputer.
  2. Atur setting output file ikon Anda. Klik Options > Icon Settings. Tentukan ukuran file output (standar untuk web biasanya 16x16 piksel). Anda juga dapat menentukan apakah ingin mempertahankan warna transparan atau tidak (sebaiknya aktifkan). Klik Ok.
  3. Pengaturan di atas sudah mencukupi, namun Anda dapat mengatur lebih lanjut melalui submenu-submenu lain di menu Options.
  4. Jalankan proses pembuatan ikon. Caranya sangat mudah dan cepat, Anda tinggal mengambil file sumber dan abrakadabra...! file ikon akan tercipta di folder file sumber (atau folder lain yang Anda tentukan di Options).
Pengaturan Setting Ikon
Ada dua cara untuk mengambil gambar sumber Anda:
  • Pertama, dengan membuka file sumber dari menu File > Open > lalu pilih file gambar dan jangan lupa tentukan format file sumbernya (BMP. JPG, atau PNG).
  • Kedua, cukup drag file gambar di jendela Windows Explorer Anda.
Kini ikon dapat Anda ubah namanya dan siap Anda gunakan sebagai logo atau ikon tertentu.


1 komentar: